Melayani Pembelian Motor Yamaha Cash / Kredit YUDI HARPINDO JAYA MOTOR 085228950333 PIN BB 31747A8B

Perawatan Motor Injeksi, Sulit atau Mudah?

Perawatan Motor Injeksi, Sulit atau Mudah?


Teknologi YMJET-FI (Yamaha Mixture JET-Full Injection) menjadi senjata ampuh Yamaha untuk terjun ke era sepeda motor injeksi. Teknologi pengabut bahan bakar ini dirancang agar akselerasi serta tenaga mesin motor lebih baik dan konsumsi bahan bakar efisien.

Namun di mata konsumen, banyak yang menilai kalau motor dengan teknologi FI ini perawatannya susah dan mahal. Persepsi itu ternyata salah. Untuk membuktikannya, Yamaha Indonesia menggelar workshop YMJET-F1 untuk para jurnalis di Yamaha DDS Jakarta.

Asisten General Manager Service Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, M Abidin mengatakan bahwa ada beberapa hal yang diragukan dan diinginkan konsumen mengenai fuel injeksi. Konsumen menginginkan perawatannya mudah dan murah, tetapi meragukan kualitas bahan bakar di Indonesia. Terutama, bagi yang berada di luar pulau Jawa.

"Asumsi itu coba kami hilangkan. Teknologi mesin injeksi perawatannya lebih sederhana dibanding mesin konvensional (karburator) serta biayanya terjangkau. Kami sudah siap dengan 2.500 jaringan di seluruh Indonesia, dengan menyiapkan FI tools dan para teknisi yang sudah dibekali teknologi mengenai FI," ujar Abidin.

Untuk membuktikannya, Yamaha Indonesia mengajak para jurnalis melakukan praktik menservis sepeda motor injeksi di DDS Yamaha, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Untuk merawat sepeda motor injeksi, Yamaha memberikan tiga pilihan yang bisa dilakukan sendiri oleh konsumen. Pertama, menggunakan PEA Carbon Cleaner yang dituangkan ke tangki bahan bakar sebelum mengisi bensin.

Dengan zat aktif yang terkandung di dalamnya, bisa mereduksi kadar karbon (kotoran) yang ada dalam injektor atau ruang bakar. Disarankan dilakukan setiap 3.000 kilometer.

Kedua, mengunjungi bengkel resmi Yamaha untuk melakukan pembersihan dengan 3M Throttle Body Cleaner dan Fuel Injection Cleaner. Hanya membutuhkan waktu tidak lebih dari 10 menit saat perawatan.

Ketiga, menggunakan peranti khusus Yamaha Injection Cleaner, yang bisa membersihkan injektor dan mengetahui seberapa rusak kondisi semprotan injektor ke ruang bakar.

Selain mudah dari hal perawatan, motor injeksi Yamaha juga dilengkapi peranti yang dapat merekam dan mencetak data kerusakan setiap motor. Alat itu disebut Electronic Control Unit (ECU).

Untuk bisa membaca ECU diperlukan diagnostic tool yang terdiri dari laptop, interface serta kabel data. Jika ketiganya sudah tersambungkan, laptop dapat mengetahui kondisi mesin apakah masih baik atau terjadi kerusakan pada salah satu fungsi atau komponen.

Tentunya dapat disimpulkan, perbaikan dan perawatan sepeda motor berteknologi injeksi lebih sederhana dan mudah, tidak serumit yang dibayangkan. (asp)


Posted by Joecgp, Published at 20.56

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2013 Harga Motor Yamaha Baru | Partner Pathmo Media And Oto News